PEUNAYONG – Blang Padang Kota Banda Aceh hari ini dipadati oleh masyarakat Kota Banda Aceh dan sekitarnya serta pada wisatawan lokal dan mancanegara ikut menghadiri penyelenggaraan Maulid Raya Kota Banda Aceh Tahun 2020 yang setiap tahunnya digelar semenjak Pasangan Walikota dan Wakil Walikota Banda Aceh Bapak H. Aminullah Usman, S. E. Ak., M. M. dan Drs. H. Zainal Arifin (Kamis, 06/02/2020).
Kegiatan Maulid Raya ini diisi dengan berbagai acara diantaranya Perlombaan Hidang Maulid yang diikuti oleh Seluruh SKPK dan 90 Gampong dalam Kota Banda Aceh serta Lembaga Organisasi lainnya, Santunan Anak Yatim, Ceramah Maulid yang disampaikan oleh Almukaram Guru Kita Bersama Dr. Das’ad Latief, S. Sos., M. Si., Ph. D. Dosen Universitas Hasanuddin Makassar dan Kenduri Maulid.
Gampong Peunayong juga tidak ketinggalan untuk mengikuti rangkaian acara Maulid Raya yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Banda Aceh dalam rangka memperingati hari Kelahiran Rasulullah SAW. (TMS)