Info Warga – Pemerintah Gampong Peunayong Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Gampong (Kamis, 20/01/2022) yang bertempat di Aula Lantai 2 Kantor Keuchik Gampong Peunayong. Kegiatan Musrenbang Tahun 2022 ini diikuti oleh Pemerintah Gampong, Tuha Peuet Gampong, Perwakilan Kelompok Masyarakat Gampong, Pimpinan Lembaga Gampong dan Para Kader Gampong.
Keuchik Gampong Peunayong T. Sabri Harun, S. Ag. menyampaikan bahwa kegiatan ini diadakan dalam rangka membahas dan menyepakati Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Gampong Tahun 2022 yang telah disusun oleh Tim. Sabri mengharapkan dukungan dari masyarakat serta meminta kepada seluruh peserta yang hadir agar memastikan bahwa kegiatan-kegiatan tersebut sesuai dengan kebutuhan dan usulan pada saat Musyawarah Gampong tentang Perencanaan Tahun 2022 pada bulan September 2021 yang lalu. Apabila kegiatan yang telah diusulkan tetapi tidak masuk dalam RKPG Tahun 2022, InsyaAllah akan kita masukkan ke dalam DU-RKPG Tahun 2023. Hal ini disebabkan keterbatasan keuangan gampong yang menyebabkan beberapa kegiatan usulan tidak dapat tertampung. Perlu kami sampaikan bahwa pada tahun 2022 ini sesuai dengan Perpres 109 Tahun 2021 (BLT DD, Pangan dan Hewani dan Penanganan COVID-19).
Ketua TPG Peunayong H. Razali menyampaikan agar perencanaan sesuai dengan kebutuhan dan keperluan gampong serta tetap mengacu kepada kententuan dan perundang-undangan yang berlaku, selain itu kami mengharapkan agar perencanaan lebih efisien dan tetap sasaran dan kurangi SiLPA pada akhir tahun anggaran.
Direktur BUMG Hareukat Aneuk Nanggro Ruslan Puteh memaparkan kedua kalinya program kerja BUMG periode tahun 2021 – 2024, BUMG mengharapkan pada tahun ini rencana Pemerintah Gampong melakukan Penyertaan Modal pada BUMG jadi dilakukan mengingat BUMG saat ini sangat membutuhkan dana untuk pengembangan kegiatan usaha dan membuka kegiatan usaha baru.
Pembahasan terkait Rancangan RKPG Tahun 2022 berjalan alot dan lancar dari semua peserta musyawarah yang hadir, pada akhirnya semua peserta yang hadir menyepakati dan menyetujui Rancangan RKPG Tahun 2022. (TMS)